Karawang, Tren24reportase.com-Tim Basarnas dan relawan dari Kabupaten Karawang terus berusaha mencari korban tenggelam di Sungai Citarum, namun hingga kini, upaya tersebut belum membuahkan hasil. Pada tanggal 2 Desember 2023, tim berlokasi di bawah Jembatan Sungai Citarum, Desa Setialaksana, Kecamatan Cabangbungin, Kabupaten Bekasi.
Dalam operasinya, Tim Basarnas dan relawan dilengkapi dengan peralatan pencarian dan pertolongan, termasuk perahu karet atau inflatable boat. Sayangnya, proses pencarian mengalami kendala karena perahu mengalami kebocoran. Aris, salah seorang tim relawan dari Kabupaten Karawang, mengungkapkan bahwa kendala tersebut ditemui sejak kegiatan pencarian dimulai pada pagi hari.
“Proses pencarian belum berhasil, ini perahu bocor ada kendala. Kegiatan pencarian korban dimulai sejak jam 10 pagi,” ucap Aris. Meskipun demikian, tim terus berupaya meski arus air Sungai Citarum sedang deras.
Aris menduga bahwa korban mungkin sudah jauh, namun Tim Basarnas tetap berkomitmen untuk terus mencari, meskipun dihadapkan dengan arus air yang kencang. Korban, seorang pria berusia 37 tahun dari Desa Telukbango, Karawang, diketahui tenggelam pada kejadian kemarin sekitar jam 12:30 WIB.
“Korban berasal dari Telukbango, Karawang, pria berusia 37 tahun. Kejadian tenggelamnya terjadi kemarin sekitar jam 12:30 WIB,” ungkap Aris.(Agus)
Mengungkap Fakta Sampai Tuntas
More Stories
Pjs Bupati Silaturahmi Bersama Toga, Tomas dan Insan Pers
DPRD Gelar Rapat Paripurna Dalam rangka Penetapan Pimpinan DPRD Tanjab Barat Masa Jabatan 2024-2029
Pengukuhan Kordes, Ulin Nuha: Untuk Demak Maju, Adil dan Sejahtera.