Palembang, Tren24Reportase.com-Mendengar Kata Kuliner tentu Identik dengan makanan khas dari suatu Daerah yang mempunyai cita rasa yang berbeda, yang cocok dengan lidah masyarakat didalamnya dan ini merupakan bentuk keberagaman yang harus dilestarikan agar tetap terjaga.
Sama halnya dengan Kota Palembang sendiri, Selain Jembatan Ampera yang membentang membela sungai Musi sekaligus menjadi ikon Kota, tidak ketinggalan dengan makanan Favorit khasnya (wong kito-red) yakni Pempek.
Usaha ini banyak sekali diminati oleh semua kalangan, terutama bagi masyarakat lokal yang berasal dari kota Palembang Sendiri karena usaha kuliner yang satu ini hasilnya bisa dibilang sangat menjanjikan, kenapa tidak? karena kuliner ini (Pempek) tidak akan membuat peminatnya merasa bosan, pasti dalam kesehariannya tidak bisa dipungkiri (Wong Kito-red) akan menkonsumsi yang namanya pempek.
Sebagai Pengrajin dibidang kuliner lokal asli kota Palembang, Usaha ini digeluti juga oleh pengusaha Muda Kgs. Fahmi Siddiki ia mulai merintis Usaha Pempek dari tahun 2010 hingga Sekarang, dalam waktu 13 tahun ia dapat mengembang sayap Usahanya menjadi 2 Cabang.
Kgs. Fahmi Siddiki adalah Owner Pempek “QQ SEMERU” memaparkan, Usaha pertamanya terletak dijalan Sultan Mahmud Badaruddin II Kilometer 11,5 Seberang Simpang Kades, Kelurahan Alang-Alang lebar, yang ke 2 (dua) di Perumnas talang kelapa, tepatnya didepan komplek Springhill.
Saat dibincangi Awak Media Tren24Reportasi Nasional, Kgs. Fahmi Siddiki mengatakan, Pempek “QQ SEMERU” adalah Pempek yang dijamin kualitas dan keasliannya, karena terbuat dari bahan baku utamanya adalah ikan Gabus asli, tanpa ada campuran lain, sehingga membuat tekstur pempeknya Lembut dan Wangi, sehingga Pas dilidah bagi Pecinta Pempek itu sendiri dan yang terpenting tidak menggunakan bahan pengawet dalam artian Asli.
Untuk Varian harganya sendiri dari pempek kecil mulai dari harga Rp.2000 an, pempek kapal selam Rp.10.000 model Rp 9.000 martabak telur ayam kuah kari Rp.11.000 dan martabak telur bebek Rp.15.000. Dengan harga yang terjangkau ini Insya Allah konsumen merasa puas dengan menu yang kami sajikan.
Tambahnya, Pempek “QQ SEMERU” bisa melayani Pemesanan melalui Kontak Person (0853 6859 5399) baik didalam maupun luar kota, Untuk luar kota kita bisa Packing, kemas secara manual lalu dikasih minyak yang akan menjamin kualitasnya Aman sampai ke tangan Pelanggan, selama 2 sampai 3 hari, dengan paket pengiriman ekspres soalnyo kalu lebih dari 3 hari kami tidak jamin, dalam artian pempek akan rusak takutnya.
Dengan berjalan Usaha ini, Kgs. Fahmi Siddiki berharap agar Usahanya ini bertambah Maju, pelanggan semakin lama semakin banyak, semakin ramai pengunjung dan Pembelinya sehingga bisa buka Cabang lagi, tutupnya. (Rudi)
More Stories
Diduga Proyek Siluman, Pembangunan Talud Tanpa Papan Nama Informasi Proyek
Proyek Pembangunan Talut Yang Dikerjakan CV. Wahyu Wijaya Diduga Tidak Sesuai Spek
Pelajar SMAN 1 Kota Agung Tanggamus Divonis Kanker, Keluarga Kurang Mampu Butuh Bantuan