MUBA, Tren24reportase.com-Dengan berakhirnya masa jabatan pengurus Komite Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Keluang kabupaten Musi Banyuasin yang lama, maka SMAN 1 Keluang menggelar acara pemilihan pengurus komite yang baru periode 2022 – 2025 pada Selasa (8/11/22).
Kepala sekolah SMAN 1 Keluang kab.Muba bapak Wimbo.Spd saat dibincangi awak media mengatakan bahwa sebenarnya masa jabatan pengurus Komite SMAN 1 Keluang Tersebut sudah berakhir tahun lalu, namun dikarenakan kondisi Pandemi Covid 19, maka kami belum bisa melaksanakan pemilihan pengurus komite yang baru. “Terang Wimbo.
Masih kata Wimbo, “Alhamdulillah hari ini kami bisa menggelar acara pemilihan pengurus komite ini dengan mengundang Wali murid. “Ucapnya.
“Siapapun nanti yang akan menjadi pengurus komite yang baru, saya berharap bisa bersinergi bersama sama memajukan serta membangun dunia pendidikan khususnya di SMAN 1 Keluang ini. “Harapnya.
Wimbo juga menambahkan, bahwa SMAN 1 Keluang ini sudah terpilih menjadi sekolah model yang dijamin oleh lembaga penjamin mutu pendidikan (LPMP) Provinsi Sumsel. jadi harapan saya, meskipun sekolah kita berada di daerah, tapi jangan sampai mutu sekolah kita beda jauh dengan sekolah yang berada di kota. dan untuk kelas 10, kita sudah memakai kurikulum Merdeka, yaitu merdeka belajar, merdeka berubah, berbagi. “Bebernya.
Sementara itu, ketua Komite yang lama Hendri.SH.MH dalam kata sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh wali murid yang sempat hadir dalam acara tersebut, serta terimakasih kepada pihak SMAN 1 Keluang yang telah memfasilitasi acara tersebut. “Tutur Hendri.
“Saya atas nama ketua komite yang lama beserta segenap pengurus lainnya, mohon maaf jika selama kepemimpinan saya menjadi ketua komite di SMAN 1 Keluang ini belum bisa berbuat banyak, belum bisa memberikan perubahan yang Signifikan bagi SMAN 1 ini, itu semua disebabkan dimasa kepemimpinan saya kemarin, terbentur dan terkendala oleh wabah Covid 19, jadi kita semua Vacum. “Ujar Hendri.
Lebih lanjut. “Saya berharap dan saya Yakin, ketua komite yang baru ini bapak Sopyan Sauri.Spd mampu dan bisa bekerja untuk lebih memajukan lagi dunia pendidikan khususnya di SMAN 1 Keluang ini. “Harapnya.
“Sekali lagi, saya ucapkan selamat atas terpilihnya Bapak Sopyan Sauri.Spd sebagai ketua Komite SMAN 1 Keluang ini. “Tutupnya.
Ditempat yang sama, Sopyan Sauri.Spd. selaku ketua komite sekolah yang baru juga mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.
“Ini merupakan suatu amanah bagi saya, jadi tanpa bantuan, dukungan serta Support dari semua wali murid mustahil bagi saya dan pengurus yang baru bisa memajukan sekolah SMAN 1 ini untuk lebih maju lagi. “Pungkas Sopyan.(Dirman)
More Stories
Pelajar SMAN 1 Kota Agung Tanggamus Divonis Kanker, Keluarga Kurang Mampu Butuh Bantuan
Pemkab Tanjab Barat Beri Bonus Kepada Peserta MTQ Berprestasi
Bupati Anwar Sadat Berharap Para Atlet Pertahankan dan Tingkatkan Prestasi Menuju Porprov XXIV 2026