Jakarta, Tren24reportase.com-Tujuh hari telah berlalu setelah Tragedi Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur terjadi usai pertandingan Arema FC vs Persebaya. Sejauh ini Presiden Joko Widodo telah membentuk tim khusus untuk mengusut tuntas kejadian tersebut.Proses hukum juga telah dimulai. Kepolisian telah menetapkan enam orang tersangka dan masih bisa bertambah. Berikut rangkuman perkembangan pengusutan tragedi Kanjuruhan dalam tujuh hari terakhir.
6 Orang Tersangka, Termasuk Dirut PT LIB
Polri menetapkan orang tersangka dalam tragedi Kanjuruhan. Salah satunya Dirut PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita.
Hadian tersangka karena menunjuk Stadion Kanjuruhan yang belum memenuhi syarat layak fungsi sebagai lokasi pertandingan. Ia dijerat pasal 359 dan 360 KUHP.
Lima tersangka lainnya adalah Ketua Panitia Pelaksana Arema FC Abdul Haris, Security Officer Arema Suko Sutrisno, Kabag Ops Polres Malang Kompol Wahyu Setyo Pranoto, Kasat Samapta Polres Malang AKP Bambang Sidik Achmadi, dan Komandan Kompi Brimob Polda Jatim inisial AKP Hasdarman.
Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan ada kemungkinan jumlah tersangka bertambah. Dia berkata polisi dan Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) akan mengusut tuntas kejadian.
“Tim dari pemerintah akan mencari penyebab-penyebab lain dan mungkin bisa saja dari temuan itu sebenarnya masih ada masalah atau pihak lain atau orang lain yang harus ditindak,” ungkap Mahfud.
Tragedi Kanjuruhan menewaskan 131 orang. Jumlah korban jiwa itu merujuk berdasarkan data dari Posko Postmortem Crisis Center per Selasa (4/10) pukul 21.00 WIB.
Tragedi Kanjuruhan menewaskan 131 orang. Jumlah korban jiwa itu merujuk berdasarkan data dari Posko Postmortem Crisis Center per Selasa (4/10) pukul 21.00 WIB.
Pada awal kejadian polisi menyatakan 125 orang meninggal dunia. Pada Rabu (5/10), polisi mengonfirmasi lima orang korban yang dirawat meninggal dunia.
Kompetisi Sepak Bola Disetop
Presiden Jokowi meminta kompetisi Liga 1 disetop buntut tragedi Kanjuruhan. Ia ingin ada evaluasi menyeluruh pada penyelenggaraan sepak bola di Indonesia.
“Saya juga memerintahkan PSSI untuk menghentikan sementara Liga 1 sampai evaluasi dan perbaikan prosedur pengamanan dilakukan,” ucap Jokowi secara daring di YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (2/10).
Jokowi juga sudah mengecek kondisi Stadion Kanjuruhan. Menurut Jokowi, ada sejumlah masalah teknis stadion yang menjadi penyebab tragedi.
Ia pun memerintahkan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengaudit 18 stadion yang digunakan pada kompetisi Liga 1. Dia menyoroti kelayakan stadion, terutama akses keluar-masuk penonton.
Jokowi menelepon Presiden FIFA Gianni Infantino setelah kejadian. Mereka membahas tragedi Kanjuruhan dan rencana penyelenggaraan Piala Dunia U-20.
Selain itu, ia mengutus Menteri BUMN Erick Thohir menemui Gianni. Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali menyebut Erick kenal dekat dengan Gianni.
“Dia kan IOC member (anggota Komite Olimpiade Internasional) . Kemudian, Pak Erick dekat dengan Presiden FIFA kalau enggak salah, kan dulu [pemilik] Inter Milan,” ucap Zainuddin di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (7/10).(Red)
More Stories
Tingkatkan Pariwisata di Karimunjawa, Bupati Jepara Siapkan SDM dan Infrastruktur
DPRD Tanjab barat Gelar Paripurna Pertama Penyampaian Nota Pengantar Raperda
Bupati Lampung Timur Apresiasi Bazar UMKM