29 Maret 2024

Tren24Reportase

Mengungkap Fakta Sampai Tuntas

Pemdes Harkatjaya Sukses Manfaatkan Anggaran Dengan Baik

Spread the love

Kab.Bogor, Tren24reportase.com – Pemerintah Desa Harkatjaya, Kecamatan Sukajaya Kabupaten Bogor Jawa Barat mengalokasikan Dana Desa dengan membangun di delapan titik yang terdapat di beberapa dusun. Neneng Mulyati Kepala Desa Harkatjaya menyampaikan didepan awak media tren24reportase.com Jum’at (27/05/2022) diruangan kerjanya.

Sesuai dengan aturan pemerintah, Penggunaan Dana Desa (DD) tahun ini (2022) untuk bantuan tunai langsung (blt) 40 persen kita sudah tunaikan untuk bulan Januari sampai bulan Maret, jumlahnya sebanyak 166 kepala keluarga unggah nya.

Untuk Pembangunan sendiri kita laksanakan didelapan titik, ada didusun satu, Dusun dua dan Dusun empat.
Jalan lingkungan rabat beton di wilayah kampung Cibuluh, pengaspalan jalan Hotmic, (semi) dikampung congcorang lebak, jalan rabat beton dikampung Leugok Sawo, jalan rabat beton di wilayah kampung satu , embatan pelat beton di SDN 01 Banar, di wilayah dusun 04, pembangunan TPT di wilayah Kampung Cikaung.
Jalan rabat beton di kampung Congcorang lebak, ” Yang dikerjakan pembangunan PPKM mikro di kampung pasirkupa, ucap Kades.

Untuk tahun ini kita prioritas jalan lingkungan, ada lima titik jalan lingkungan yang kita bangun tahun ini satu jembatan dan satu TPT’ Alhamdulillah semuanya sudah selesai, dan sudah dimanfaatkan oleh warga, masyarakat, ungkapnya.

Mudah-mudahan masyarakat bisa menjaga dan merawat pembangunan yang ada agar hasil pembangunannya tetap terjaga ‘tambahnya. Pesan kepala Desa kepada masyarakat ” Jalan- jalan yang sudah dibangun agar dimanfaatkan dan bisa merawatnya. Kepala Desa Harkatjaya berharap kedepannya desa Harkatjaya lebih maju lagi dan menghimbau kepada seluruh masyarakat agar menjaga ketertiban dan kesehatan.

Kepala Desa juga berterima kasih kepada pemerintah, khususnya muspika kecamatan Sukajaya dan staff desa Harkatjaya yang telah membantu mensukseskan pembangunan di desa Harkatjaya.Ditempat terpisah Utom Sekratris TPK ‘menjelaskan dan mengajak semua tokoh masyarakat ” Agar bersinergi membangun desa Harkatjaya kearah lebih maju ‘ sesuai dengan markah desa Harkatjaya (semboyan) Harkatjaya maju’ maju, Amanah, jujur, utamakan pelayanan, pungkasnya.

Muflih Falahudin selaku Ketua BPD Desa Harkatjaya, untuk pembangunan desa Harkatjaya, anggaran tahun 2022 ini sesuai dengan tugas kami mengawasi dan mengevaluasi, untuk mengevaluasi biasa, dilaksanakan diakhir tahun, ungkap Ketua BPD. Alhamdulillah sampai saat ini kinerja kepala baik, transparan, dan tidak ada kendala, pembangunan dikerjakan dengan baik’ tambahnya. BPD sebagai Mitra kerja Kepala desa dari pantauan kami semua transparan ‘tidak ada yang ditutup tutupi ‘ tambahnya.

Harapan saya sebagai wakil dari masyarakat pemerintahan desa Harkatjaya ‘kedepan, semakin maju lagi. Sesuai jargon kita yaitu “Harkatjaya maju’ pungkasnya. Kepala Desa Harkatjaya didampingi oleh awak media tren24reportase.com meninjau hasil pembangunan di beberapa titik, dari hasil pantauan benar pemerintah desa Harkatjaya melaksanakan pembangunan di delapan titik, hasil pembangunannya sudah dimanfaatkan oleh masyarakat. (Arifin Lubis)

About Post Author