4 Oktober 2023

Tren24Reportase

Mengungkap Fakta Sampai Tuntas

Berkat H. Slamet, Kecamatan Keluang Bakal Miliki Ponpes Darut Tauhid

Spread the love

Muba.Tren24reportase.com –
Sosok Haji Slamet warga Desa Sidorejo.a6 kecamatan Keluang, Muba ini sudah sangat terkenal dermawan dikalangan masyarakat khususnya kecamatan Keluang. beliau tidak segan-segan mewakafkan tanahnya untuk kepentingan umum, apalagi untuk urusan agama. Beberapa tahun yang lalu beliau sudah mewakafkan tanahnya untuk pembangunan Gedung MWC NU.

Kini, Jum’at 23 September 2021 sekira pukul 10.30 Wib, secara simbolis disaksikan oleh Camat Keluang yang diwakili oleh Kasie PMD Yusniawan, Anggota DPRD Muba ibu Supri Asih Atin, Kanit Reskrim Aipda.Tatok Budi Santoso, Lurah Keluang Fahrul Rozi, kepala KUA Keluang Amir mukmin, Babinsa Koramil 401/01 Sungai Lilin Serda Andika dan ket.MWC NU Keluang bpk.Mulyadi. peletakkan batu pertama bakal pembangun pondok pesantren Darut tauhid telah resmi dilaksanakan. Hal itu juga berkat Wakaf tanah dari Haji Slamet lagi.

Hal ini perlu kita apresiasi, sebab berkat kedermawanan beliaulah, kedepan pendidikan akhlak serta syi’ar agama bagi generasi bangsa, khususnya di kecamatan Keluang akan terdidik dan terbina dengan adanya ponpes tersebut. Tidak hanya mewakafkan tanah seluas 1 Ha, kali ini Haji Selamet bersama Haji Warno juga menyerahkan dana sebesar 100 juta untuk membeli sebuah rumah (dari batako) untuk tempat tinggal salah seorang pengasuh ponpes tersebut.

“Semoga dengan didirikannya ponpes Darut tauhid ini bisa bermanfaat dan bisa melahirkan generasi penerus yang berbudi luhur, berakhlak mulia dan ber ilmu agama yang tinggi. “ucap lurah Keluang Fahrul Rozi mewakili Camat.

“Sekali, saya atas nama Pencam dan pemkelurahan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Hji Selamet yang telah mewakafkan tanahnya untuk pembangunan Ponpes Darut Tauhid ini, saya yakin ponpes ini akan berkembang pesat dan bisa mengharumkan nama khususnya kec.keluang ini. “tutupnya. (DIRMAN)

About Post Author